Jaman berkembang sangat cepat dan dunia juga berubah dengan cepat, semuanya nya berubah di luar perkiraan. Demikian juga dengan minuman sekarang, banyak varian minuman di jaman sekarang yang bisa anda nikmati, di jaman sekarang sungguh sangat berbeda dengan dulunya.
Salah satu varian yang di kembangkan adalah kopi, dulu mungkin hanya kopi panas, dan kopi dingin saja yang banyak di nikmati oleh orang, namun sekarang muncul kreasi baru yaitu kopi mentol.
Apa itu kopi menthol? kopi mentol adalah kopi yang di racik dengan di padukan daun minta ke dalamnya, racikan ini akan membuat rasa kopi tersebut menjadi ada tambahan seperti dingin di mulut saat meminumnya.
Banyak orang yang bilang kalau kopi mentol ini sangat cocok di nikmati saat cuaca panas, rasa mint pada kopi tersebut dapat membantu menyegarkan dan membuat lebih lega di saat cuaca sedang panas. Dan pastinya akan membuat anda menjadi lebih bersemangat untuk menjalankan rutinitas sehari-hari anda.
Kopi mentol ini sempat tenar di negara jepang, karena tenar nya kopi mentol di jepang sampai mereka mengemasnya dalam bentuk kalengan, jadi pembeli mudah untuk menemukannya. Namun kopi mentol ini tidak tersedia di semua kota yang terdapat di negara jepang, hanya beberapa kota saja yang ada menyediakan kopi mentol.
Sedangkan di Indonesia sendiri, minuman ini baru saja trending. Kopi dengan tambahan daun mint ini membuat rasa kopi menjadi lebih ringan sangat di minum. Bagi anda yang suka dengan rasa kopi yang pekat sepertinya tidak cocok untuk konsumsi kopi ini, namun bagi anda yang tidak suka rasa kopi yang terlalu pekat, kopi ini pastinya sangat cocok untuk anda dengan tambahan rasa mint lagi yang akan membuat anda ketagihan.
Bagi anda pecinta kopi, jangan sampai untuk lewatkan kopi mentol ini. kopi mentol ini bisa anda jadikan teman saat anda bekerja atau bersantai, sehingga waktu bekerja dan bersantai anda terasa lebih lengkap.
Namun karena kopi ini baru-baru saja trending, kopi mentol ini belum tersedia di semua kota di negara indonesia.